Fakta Angin Duduk Yang Bisa Menyebabkan Kematian

Fakta Angin Duduk Yang Bisa Menyebabkan Kematian | Berbicara mengenai angin duduk, ini merupakan suatu keadaan berbeda dari angin biasanya yang dapat menyebabkan kematian mendadak. Angin duduk atau angina merupakan suatu istilah yang digunakan dalam penggambaran nyeri dada seperti rasa ditekan, keringat dingin, perut kembung serta ulu hati yang sakit seperti ditusuk yang bisa  membuat mual, dan keadaan ini lebih parah dari keadaan masuk angin pada umumnya. Kondisi ini dapat terjadi secara tiba-tiba.

Nyeri dada tersebut diakibatkan oleh otot-otot jantung yang kurang mendapat pasokan darah yang terjadi akibat adanya penyempitan atau pergeseran pada pembuluh darah. Nyeri ini akan menjalar pada bahu, lengan, leher atau punggung. Namun, kebanyakan orang menyangka bahwa hal ini diakibatkan oleh kerokan padah hal tersebut jauh dari aslinya.

Penyebab Angin Duduk (Angina)

Angin duduk ini bukanlah sebuah penyakit namun, sebagai sebuah gejala dari penyakit yang berkaitan dengan penyakit jantung. Berikut ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan angina berdasarkan jenisnya, yaitu:
  1. Angin duduk stabil, pemicu dari kejadian ini adalah penderita penyakit jantung koroner, aktivitas fisik seperti olahraga, stres, merokok, makan berlebihan, dan udara yang dingin. Angin duduk tidak stabil, terjadi akibat adanya pemekuan darah atau timbunan lemak .
  2. Angin duduk varian, dalam kondisi ini arteri jantung seseorang akan mengecil atau menyempit sementara akibat spasme. Hal ini dapat terjadi kapan saja. Penyempitan ini menyebabkan pasokan darah ke jantung menurun sehingga menimbulkan rasa sakit.
Ada beberapa faktor risiko seseorang untuk terkena Angin duduk. Seperti:
  • Penderita kolesterol tinggi.
  • Penderita hipertensi.
  • Penderita diabetes.
  • Mengalami stres.
  • Merokok.
  • Obesitas.
  • Umur yang lebih tua, untuk pria 45 tahun sedangkan wanita 55 tahun.
  • Kurang berolahraga.
  • Riwayat keluarga.
  • Sindrom metabolik.
  • Orang yang berdiet.
Pencegahan Angin Duduk
  • Selalu mengontrol tekanan darah.
  • Mengurangi makanan yang mengandung kolesterol tinggi.
  • Berolahraga secara teratur.
  • Pola makan yang sehat.
  • Menurunkan berat badan dengan cara sehat.
Sekian artikel yang dapat kami sampaikan, semoga artikel kami bisa bermanfaat serta anda bisa lebih berantisipasi agar terhindar dari segala penyakit jantung. Terima kasih atas kunjungan anda dan Salam Sehat!



Artikel Terkait Fakta Angin Duduk Yang Bisa Menyebabkan Kematian :